Simpang Dogan Palembang Akan Jadi Destinasi Kuliner

Intinews | Pemerintah Kota Palembang memberikan bantuan tujuh gerobak kepada UMKM di Simpang Dogan, Kecamatan Sako.

Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda, menyerahkan bantuan dari dana CSR Bank Sumsel Babel kepada pedagang, Selasa (8/2/2022).

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bank Sumsel Babel yang telah berperan dalam membantu masyarakat kecil,” ujar Fitrianti, dalam sambutannya setelah secara simbolis menyerahkan gerobak, didampingi Direktur Pemasaran Bank Sumsel Babel, Antonius.

Simpang Dogan sudah sejak lama terkenal sebagai pusat jajaran, terutama minuman dogan. Di sana, Anda dengan mudah menemui deretan penjual dogan, es dogan hingga dogan obat, ada pula dogan bakar.

Selain itu di kawasan itu juga ada kuliner lainnya seperti bakso bakar, sate, sop dan lainnya. Tempat itu kerap ramai pada akhir pekan.

Fitrianti juga mengapresiasi ide Camat Sako Amiruddin Sandy yang akan menjadikan Simpang Dogan sebagai salah satu destinasi kuliner di kecamatan.

“Dengan bantuan dana CSR perusahaan lainnya, kita akan jadi jadikan destinasi wisata kuliner. Dilihat dari potensinya, bisa menaikkan perekonomian masyarakat di sekitar kawasan,” ujar Fitrianti.

Ia juga berharap para camat di Palembang bisa mengembangkan potensi kawasan mereka sehingga bisa meningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

Di tempat yang sama, Camat Sako Palembang, Amiruddin Sandy, menambahkan, selain masyarakat umum, para pejabat di Palembang juga kerap mampir di Simpang Dogan.

“Kita harapkan dengan adanya potensi di kawasan ini, ada CSR yang lain untuk bekerja sama dalam pengelolaan destinasi kuliner di Simpang Dogan. Karena, selain untuk peningkatan ekonomi masyarakat, juga bisa membantu PAD Kota Palembang,” ujar Amiruddin. (vv/**)

Respon (2)

  1. Comment un couple devrait – Il gérer cela une fois qu’il découvre que son conjoint triche ? La question de savoir si un mari doit pardonner à sa femme sa trahison est un sujet qui mérite d’être discuté.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *